Bupati Malteng Tuasikal Abua Resmikan Pasar Rakyat Pelauw, Minggu (4/9/2022). Foto: Istimewa
Ambon, SALAWAKU – Bupati Maluku Tengah Tuasikal Abua meresmikan Pasar Rakyat Pelauw sekaligus menyerahkan bantuan kepada para penjual yang berjualan di Pasar Pelauw, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, Minggu, (4/9/2022).
Acara peresmian turut dihadiri pimpinan OPD Maluku Tengah diantaranya Kadis Perdagangan dan Perindustrian Erny Rahman, Kadis Pengendalian Penduduk dan KB Madhujali Talaohu, Kadis Perhubungan Nur Ali Nurlete, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Teddy A H Salampessy, Kaban Kepegawaian dan Pengembangan SDM Sah Alim Latuconsina, Camat Pulau Haruku, M. Ali Latuconsina, pimpinan Forkopimcam Pulau Haruku beserta tokoh agama dan masyarakat Negeri Pelauw.
Bupati Maluku Tengah Tuasikal Abua dalam sambutannya saat meresmikan Pasar Rakyat Pelauw berharap agar masyarakat dan para pedagang dapat memanfaatkan pasar ini dengan sebaik-sebaikanya.
“Jaga dan rawatlah gedung ini dengan baik karena pembangunan pasar yang mewah ini cukup memakan anggaran yang tidak sedikit,” kata Tuasikal
Dikatakan, pasar merupakan sarana tempat bertemunya pelanggan dan pedagang untuk melakukan transaksi jual beli, sehingga diharapkan dengan diresmikannya pasar ini dapat menambah ekonomi masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Negeri Pelauw.
“Saya harap bagi ibu-ibu pedagang yang masi berjualan di tempat yang tidak layak di Negeri Pelauw agar bisa tempati pasar yang sangat mewah ini demi kenyamanan dan keamanan bersama,” pungkas Tuasikal (RS)