Mengisi HUT KE 21, DWP PPN Ambon Tingkatkan Keterampilan Dukung Ketahanan Keluarga

- Editorial Team

Sabtu, 2 Oktober 2021 - 09:36 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ambon,SALAWAKU – Dalam rangka HUT Dharma Wanita Persatuan ke-21 yang jatuh pada tanggal 7 Desember lalu, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Ambon terus meningkatkan keterampilan dalam mendukung ketahanan keluarga.

Kegiatan HUT DWP yang berlangsung di Aula PPN Ambon Kamis (10/12) mengusung tema “Peran Dharma Wanita Persatuan dalam Pemberdayaan Perempuan di Era Digital untuk Mendukung Terwujudnya Ketahanan Keluarga Indonesia”.

Ketua DWP PPN Ambon Randasuli Jafar dalam sambutannya mengatakan, peringatan HUT tahun ini dilakukan secara sederhana dan bertujuan untuk mempererat silaturrahmi antar pengurus dan anggota maupun lingkup instansi pembina serta mitra kerja instansi lainnya.

Baca juga :  MA Menangkan Putuskan Mustamu Pemilik Sah Tanah Di Wainitu , Kapolda Maluku Di Minta Tindak Oknum Anggotanya

“Walaupun dilaksanakan secara terbatas dalam kondisi pandemi covid 19, tetapi tidak menghalangi kami untuk berkomunikasi, berkreatifitas dan berkarya,” kata Ibu Randasuli

Sementara itu Kepala PPN Ambon Jafar Sahubawa dalam sambutannya menghimbau kepada para pengurus dan anggota dharma wanita untuk selalu bermotivasi dalam meningkatkan wawasan ketrampilan baik melalui pelatihan secara langsung maupun secara daring.

“Dengan perkembangan teknologi sekarang, semua menjadi mudah, jadi ibu-ibu bisa berkreasi, berinovasi,” kata Kepala Pelabuhan.

Baca juga :  MA Menangkan Putuskan Mustamu Pemilik Sah Tanah Di Wainitu , Kapolda Maluku Di Minta Tindak Oknum Anggotanya

Anggota DWP juga dihimbau untuk senantiasa menjalin kebersamaan, kekompakan dan memupuk silaturrahmi.

“Insya Allah semua program dan kegiatan akan berjalan lancar dan menunjukan kemajuan bagi DWP PPN Ambon,” kata Jafar Sahubawa.

Kegiatan yang berlangsung khidmat dengan tetap menerapkan Protokol kesehatan ini, diisi dengan pemberian hadiah kepada anggota berprestasi dan selingan doorfrize.

Turut hadir dalam peringatan HUT DWP hari ini, bpk Jafar Sahubawa yang merupakan Pembina DWP dan selaku kepala pelabuhan, para pejabat dan pegawai lingkup PPN Ambon.
(RS)

Berita Terkait

MA Menangkan Putuskan Mustamu Pemilik Sah Tanah Di Wainitu , Kapolda Maluku Di Minta Tindak Oknum Anggotanya
Kabid Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas Maluku Pimpin Sidang TPP Perdana
Awal Tahun, Lapas Saparua Periksa Kesehatan Warga Binaan
Kapolsek Salahutu Hadiri Launching SPPG di Negeri Suli
Komitmen Bersinar, Warga Binaan Lapas Namlea Periksa Urine
Warga Binaan Lapas Tual Jalani Pemeriksaan Urine Mendadak
Ibadah Kunci Usbu, Doa dan Firman Meneguhkan Warga Binaan
LPKA Ambon Dorong Literasi Digital Anak Binaan melalui Pengenalan Informatika
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:49 WIT

MA Menangkan Putuskan Mustamu Pemilik Sah Tanah Di Wainitu , Kapolda Maluku Di Minta Tindak Oknum Anggotanya

Minggu, 11 Januari 2026 - 08:39 WIT

Kabid Pelayanan dan Pembinaan Kanwil Ditjenpas Maluku Pimpin Sidang TPP Perdana

Minggu, 11 Januari 2026 - 07:33 WIT

Awal Tahun, Lapas Saparua Periksa Kesehatan Warga Binaan

Sabtu, 10 Januari 2026 - 20:38 WIT

Kapolsek Salahutu Hadiri Launching SPPG di Negeri Suli

Sabtu, 10 Januari 2026 - 19:39 WIT

Komitmen Bersinar, Warga Binaan Lapas Namlea Periksa Urine

Berita Terbaru

Daerah

Awal Tahun, Lapas Saparua Periksa Kesehatan Warga Binaan

Minggu, 11 Jan 2026 - 07:33 WIT

Daerah

Kapolsek Salahutu Hadiri Launching SPPG di Negeri Suli

Sabtu, 10 Jan 2026 - 20:38 WIT

Daerah

Komitmen Bersinar, Warga Binaan Lapas Namlea Periksa Urine

Sabtu, 10 Jan 2026 - 19:39 WIT