HUT ke-63, MI Berbagi Kasih ke Panti Asuhan

- Kontributor

Kamis, 12 September 2024 - 19:13 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ambon, Salawaku- Momentum Ulang Tahun (HUT) ke-63 tepatnya pada Rabu 11 September 2024, Irjen Pol (Purn) Drs Murad Ismail berbagi kasih dengan anak-anak panti asuhan.

Bantuan sembako diberikan kepada tiga panti asuhan masing-masing Panti Asuhan Caleb House Kayu Tiga, Sekolah Luar Biasa (SLB) Tunarugu Karya Kasih Gonzalo dan Panti Asuhan Al-Anzor Stain Ambon.

Penyerahan sembako diterima langsung oleh masing-masing penanggung jawab Panti Asuhan dan anak-anak Panti.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sorak ceria dan kegembiraan saat anak-anak panti menerima bantuan tersebut.

Saat menerima Bantuan yang diserahkan itu, pengelola Panti Caleb House Ibu Lina menyampaikan terima kasih yang sangat besar kepada Irjen Pol (Purn) Murad Ismail bersama keluarga atas kepedulian dan perhatian yang telah memberikan bantuan kepada anak-anak panti ini.

“Kami menyampaikan terima kasih banyak kepada Pa Murad Ismail, Ibu Widya dan keluarga atas bantuan yang telah diberikan kepada anak-anak panti. Tak lupa juga kami menyampaikan selamat Ulang Tahun, umur panjang dan sehat selalu kepada Pa Murad Ismail, selalu diberikan kesehatan serta rejeki melimpah,” ucap Ibu Lina.

Ucapan dan terima kasih yang sama juga langsung dari anak-anak panti.

“Selamat ulang tahun Bapak Murad Ismail terima kasih atas bantuannya Tuhan Yesus Memberikan bapak, Ibu sekeluarga,” ucap anak-anak panti.

Yang sama juga disampaikan oleh Ustad Rudi selaku pengelola Panti Asuhan Al Anzhor.

“Saya menyampaikan terima kasih kepada Bapak Murad Ismail, Allah Panjangkan Umur, Allah Selalu berikan kesehatan, Allah Berkahi dan menjadikan beliau lebih bermanfaat dan terbaik buat masyarakat Maluku dan Indonesia,” ungkap Ustad Rudi. (NN)

Berita Terkait

Ini Yang Dilakukan Automax Ambon Car Style Di Bulan Ramadhan
Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Beri Santunan untuk Yayasan Al Madinah Ambon
Cafe Ujung JMP Ambon Berbagi Makanan Berbuka Puasa, Levi: Ini Sudah Jadi Agenda Rutin Kita
Wagub: MIP Bakal Jadi Pusat Distribusi Logistik Indonesia Timur
Sita 2 Ton Lebih Sopi, Polresta Musnahkan 1745 Liter
Usemahu: Rencana Lokasi PSN Pengembangan Pelabuhan Ambon terpadu di Desa Waisarisa Harus Dikaji
Pelayanan JKN Selama Libur Lebaran Tetap Jalan
BPJS Kesehatan Edukasi Dokter Muda Terkait JKN di Fak Kedokteran UNPATTI
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 09:47 WIT

Ini Yang Dilakukan Automax Ambon Car Style Di Bulan Ramadhan

Sabtu, 22 Maret 2025 - 02:10 WIT

Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Beri Santunan untuk Yayasan Al Madinah Ambon

Sabtu, 22 Maret 2025 - 00:35 WIT

Cafe Ujung JMP Ambon Berbagi Makanan Berbuka Puasa, Levi: Ini Sudah Jadi Agenda Rutin Kita

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:15 WIT

Wagub: MIP Bakal Jadi Pusat Distribusi Logistik Indonesia Timur

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:25 WIT

Usemahu: Rencana Lokasi PSN Pengembangan Pelabuhan Ambon terpadu di Desa Waisarisa Harus Dikaji

Berita Terbaru

Oplus_131072

Daerah

Ini Yang Dilakukan Automax Ambon Car Style Di Bulan Ramadhan

Minggu, 23 Mar 2025 - 09:47 WIT